Belasan Peserta Pingsan, Upacara di Kediri Tetap Khidmat

Written By bopuluh on Jumat, 16 Agustus 2013 | 23.18

KEDIRI, KOMPAS.com - Meski belasan peserta yang jatuh pingsan, upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur, Sabtu (17/8/2013), berjalan dengan khidmat dan lancar.

Para peserta yang terdiri dari berbagai elemen seperti pegawai negeri sipil, Pramuka, pelajar dari level SMP hingga SMA itu,  bergeming meski banyak dari rekan mereka yang jatuh pingsan. Mereka tetap berdiri tegak menjaga upacara agar tetap berjalan sempurna.

Sedangkan para peserta yang pingsan, juga langsung mendapatkan penanganan. Sudah ada petugas yang bersiaga dibelakang tiap barisan peserta. Setiap ada peserta yang jatuh, petugas itu langsung membawanya ke ambulans yang sudah disiapkan tidak jauh dari lokasi upacara.

"Tiap ada yang pingsan, kita lihat dulu KU (kondisi umum) nya, lalu kita lakukan penanganan medis sesuai kondisinya," kata Gaguk Hariyanto, petugas dari Dinas Kesehatan yang turut bertugas dalam upacara itu.

Penyebab banyaknya peserta yang pingsan itu, Gaguk menambahkan, dapat terjadi karena faktor kondisi kesehatan peserta yang kurang fit maupun penyebab dari luar seperti teriknya matahari.

Kharisma, salah seorang peserta upacara, mengaku tiba-tiba merasakan mual seakan mau muntah pada perutnya. Selain mual, juga terasa pusing pada kepalanya. "Padahal di rumah tadi saya juga sudah sarapan," kata pelajar kelas VIII itu saat ditemui di tenda tempat penanganan medis.

Adapun sebagai inspektur upacara adalah Komandan Kodim 0809 Letkol infanteri Heriyadi dan pembaca naskah Proklamasi Ketua DPRD Kota Kediri Wara Renny Pramana.

Editor : Kistyarini


Anda sedang membaca artikel tentang

Belasan Peserta Pingsan, Upacara di Kediri Tetap Khidmat

Dengan url

http://givesthecoloroflife.blogspot.com/2013/08/belasan-peserta-pingsan-upacara-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Belasan Peserta Pingsan, Upacara di Kediri Tetap Khidmat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Belasan Peserta Pingsan, Upacara di Kediri Tetap Khidmat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger