BPBD Sulut Siap Hadapi Bencana Lokon
Penulis : Kontributor Manado, Ronny Adolof Buol | Rabu, 28 November 2012 | 13:18 WIB
MANADO, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sulawesi Utara menyatakan kesiapannya dalam menghadapi dampak bencana Lokon pascaletusan dan kemungkinan letusan susulan, Rabu (28/11/2012)
"Berbagai fasilitas peralatan dan logistik disiapkan sesuai kebutuhan," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Sulawesi Utara Hoyke Makarawung.
Begitu pula BPBD kabupaten/kota yang terkena dampak debu Lokon diminta untuk segera menyalurkan bantuan yang diperlukan. Siaga Lokon sudah dilakukan sejak pagi setelah terjadi letusan pada pukul 10:05 WITA. Letusan tadi mengeluarkan debu vulkanis yang mencapai 3 kilometer dari Kawah Tompaluan dan condong mengarah ke barat daya ke Kecamatan Tombariri dan Tanawangko.
Beruntung hujan turun setelah itu, sehingga dampak debu tidak terlalu terasa. Saat ini menurut Makarawung BPBD Sulut terus berkoordinasi dengan instansi terkait lainnya untuk memonitoring serta memantau situasi. "Kami juga telah merekomendasi agar warga tidak beraktivitas pada radius yang berbahaya 2,5 kilometer dari kawah," ujar Makarawung.
Gunung Lokon tadi pagi sekitar pukul 10.05 Wita meletus dahsyat, yang mengagaetkan warga Tomohon. Tinggi letusannya hingga 3.500 meter terlihat dari arah Manado.
Editor :
Glori K. Wadrianto
Anda sedang membaca artikel tentang
BPBD Sulut Siap Hadapi Bencana Lokon
Dengan url
http://givesthecoloroflife.blogspot.com/2012/11/bpbd-sulut-siap-hadapi-bencana-lokon.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
BPBD Sulut Siap Hadapi Bencana Lokon
namun jangan lupa untuk meletakkan link
BPBD Sulut Siap Hadapi Bencana Lokon
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar