Ditemukan, Potongan Kepala Bocah Korban Pembunuhan

Written By bopuluh on Rabu, 25 September 2013 | 23.17

GOWA, KOMPAS.com - Potongan kepala korban pembunuhan, Anugrah Dg Tata (2), warga Desa Banggai, Kecamatan Mangarabombang, Kabupaten Takalar akhirnya ditemukan. Potogan kepala yang telah menjadi tengkorak itu ditemukan sekitar 300 meter dari tubuhnya di Kecamatan Parangloe, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

"Kemarin sore menjelang malam, kepalanya berhasil ditemukan. Kalau tubuh korban kan kemarin pagi. Kalau mengenai Anugrah korban mutilasi, kami masih menunggu hasil otopsi dari RS Bhayangkara. Sebab, potongan kepala itu sebagian sudah menjadi tengkorak," kata Kepala Polres Gowa, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Lafri Prasetyo, Kamis (26/9/2013).

Lafri menambahkan, kini polisi memeriksa kakak pelaku, Sulaiman Rate yang adalah Wakil Ketua DPRD Takalar. "Siang ini dia memenuhi panggilan polisi. Jadi sementara diperiksa oleh penyidik. Kalau dari pengakuan Sulaiman, saat kejadian dirinya sedang berada di Jakarta," tutur Lafri.

Sebelumnya telah diberitakan, pembunuhan terhadap seorang ibu, Meta Dg Sabbi (25) dan anaknya, Anugrah terjadi di Kabupaten Gowa.  Jenazah keduanya ditemukan di tempat terpisah dan tubuh Anugrah ditemukan tak berkepala.

Berselang beberapa hari setelah penemuan itu, polisi mengungkap pelakunya. Pelakunya adalah Sufirman alias Ajang (30) warga Jalan Jendral Sudirman, Kampung Paridisi, Kelurahan Kalabirang, Kecamatan Pattallasang Kabupaten Takalar.

Dia tak lain adalah keluarga korban, yang merupakan adik Sulaiman Rate. Adapun motif pembunuhan tersebut dilatarbelakangi utang piutang.

Editor : Glori K. Wadrianto


Anda sedang membaca artikel tentang

Ditemukan, Potongan Kepala Bocah Korban Pembunuhan

Dengan url

http://givesthecoloroflife.blogspot.com/2013/09/ditemukan-potongan-kepala-bocah-korban.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ditemukan, Potongan Kepala Bocah Korban Pembunuhan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ditemukan, Potongan Kepala Bocah Korban Pembunuhan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger